Wednesday 22 April 2009

Berhentilah menulis

Mulailah memposting. Apa bedanya menulis dengan memposting? Keduanya sama-sama duduk di depan laptop bukan? Di era web 2.0 ini. Mudah saja untuk memiliki blog sendiri. Seperti mudahnya memiliki email account.

Pada dasarnya personal blog adalah media 'pinggiran'. Meminjam istilah dalam musik. Ada yang namanya band atau pemusik indie. Bukan yang pernah rekaman di 'major label'. Jadi blog juga adalah media 'indie'.

Di sinilah letak perbedaannya dengan media 'mainstream'. Media maintream contohnya adalah koran seperti kompas atau majalah gatra atau TV SCTV. Begitu pula dengan website detik.com yang dikelola secara profesional.

Pada masa kini, tidak semua bisa ditampung dalam media mainstream. Banyak inisiatif dari masyarakat untuk membuat sendiri konten apa saja yang bisa dipublikasikan sendiri. Just do it.

Dalam memposting, lebih spontan katanya lebih baik. Mungkin alur pikir dan kemasannya tidak sempurna seperti tulisan yang muncul di media mainstream. Tapi mungkin ini yang lebih pas untuk tampil di arena 'indie' semacam ini.

Internet memang telah merubah dunia. Termasuk cara kita menulis. Berhentilah menulis. Mulailah memposting. Edan euy! Hahaha.

No comments:

Post a Comment